-->
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Hello Bali, Bertambah Lagi Positif Corona Sebanyak 23 Orang

Hello Bali, Bertambah Lagi Positif Corona Sebanyak 23 Orang


SABDA DEWATA ■ Mencengangkan penambahan jumlah pasien positif corona di Bali. tercatat Jumat (29/5) jumlah pasien positif bertambah lagi 23 orang. Ini menunjukkan masih ada masyarakat yang tidak mengindahkan atau tidak melakukan upaya-upaya pencegahan COVID-19.

"Penambahan jumlah pasien positif sangat signifikan kali ini. Karenanya sekali lagi, dalam upaya menekan kasus transmisi lokal maka masyarakat harus sadar dan disiplin dalam melakukan upaya pencegahan virus ini," tegas Dewa Made Indra, selaku ketua harian gugus di Bali, Jumat (29/5).

Dikatakannya, jumlah kumulatif pasien positif saat ini di Bali ada 443 orang. Hal itu setelah bertambah 23 orang WNI, terdiri dari 12 orang PMI dan 11 orang Transmisi Lokal.

Sementara itu kata Dewa Indra, untuk pasien yang telah sembuh bertambah lagi enam orang. Hingga saat ini, dikatakannya  jumlah seluruhnya pasien sembuh mencapai 320 orang.

"Dari enam orang tambahan sembuh, mereka terdiri dari 1 orang PMI dan 5 orang Transmisi lokal," terangnya.

Jumlah pasien positif dalam perawatan (kasus aktif) 102 orang yang berada di 8 rumah sakit, dan dikarantina di Bapelkesmas, UPT RS Nyitdah dan BPK Pering.

Jumlah angka positif di Bali sebagian besar masih didominasi oleh imported case. Sedangkan yang transmisi lokal secara kumulatif berjumlah 193 orang dan terus mengalami kenaikan dari jumlahnya. (MD/R-01)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

loading...